Selasa, 15 Februari 2011

pembelajaran dengan email dan blog serta fenomena pendidikan di Indonesia



Menurut kami pembelajaran dengan menggunakan email dan blog snagat berguna dalam proses belajar.Dengan adanya media pembelajaran seperti ini memepermudah mahasiswa dalam mencari materi belajar ,berbagi informasi melalui blog dan email.Melalui email dnegan mudah kita bisa mengirim tugas ,termasuk mengirim tugas ke dosen atau pun ke teman sekelompok tanpa harus bertatap muka secra langsung.Dengan cara ini kita bisa menghemat biaya ,dan juga tenaga.Melalui blog kita dapat menerima dan memberikan informasi secara luas,dan kita dapat mengekspresikan diri melalui blog yang kita buat dan dari situ pula kita dapat menunjukkan kreativitas masing-masing.
Fenomena pendidikan di Indonesia
Masalah mahalnya biaya pendidikan menjadi fenomena utama dalam dunia pendidikan di Indonesia. Dalam realitanya begitu banyak anak miskin yang tidak bisa sekolah.
Berbagai kisah-kisah anak miskin tidak bisa sekolah karena mahalnya biaya pendidikan dan peran sekolah yang turut memainkan biaya menjadikan sekolah menjadi pasar yang dihitung dengan untung dan rugi.
Biaya sekolah sudah mulai ikut menentukan arah kemana pendidikan masyarakat hendak melangkah. Tanpa uang tidak mungkin seorang anak miskin bisa menikmati pendidikan sekolah. Dengan kata lain, uang sudah banyak berperan dalam kehidupan manusia yang paling dasar. Uang menjadi nilai yang kian dominan dalam pandangan dunia pendidikan kita saat ini.
Selain itu, seorang guru juga mempunyai peran yang sangat penting dalam proses belajar mengajar. Akan tetapi, jika mereka tidak mendapatkan suatu penghargaan, ada kemungkinan besar para guru tidak akan bersungguh-sungguh dalam menjalankan tugasnya. Akibatnya sedikit yang mau menjadi guru. Selanjutnya, dapat kita bayangkan apa jadinya proses belajar mengajar, apabila input untuk menjadi guru berkurang.
Melihat kenyataan ini, dapat disimpulkan bahwa pendidikan guru harus menjadi keprihatinan kita bersama. Bagaimana menciptakan guru yang profesional, memiliki inteligensi tinggi dan mampu menjalankan tugasnya secara dialogis.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar